BOGORTERKINI.COM-Jumlah pemilih aktif untuk Pemilu 2024 di Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, saat ini berjumlah 82.899 orang.
Berdasarkan pemutakhiran data terakhir, jumlah pemilih di Kecamatan Ciawi bertambah kurang lebih 10 ribu orang dalam kurun lima tahun terakhir.
Hal itu terungkap dalam kegiatan Rapat Pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) tahap awal yang diselenggarakan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Ciawi, di Kantor Camat Ciawi, Selasa (9/5/2023).
Rapat Pleno ini dihadiri oleh 13 Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) beserta masing-masing dua orang anggota serta disaksikan Camat Ciawi.
Rapat pleno tersebut merupakan tindak lanjut dari acara Rapat Pleno Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) yang diselenggarakan satu bulan sebelumnya.
Menurut Ketua PPK Ciawi, Muhammad Adi Kurnia, Rapat Pleno DPSHP ini merupakan tahap awal dan akan kembali digelar bulan depan dengan Rapat Pleno DPSHP tahap akhir sebelum diserahkan ke KPU Kabupaten Bogor.
“Jadi kami masih terus menunggu dari masyarakat dan partai politik, apakah masih ada warga pemilih yang belum tercatat atau belum terakomodir,” katanya.
Data hasil DPSHP akhir, sambung Adi Kurnia, nantinya akan diserahkan di KPU.
“Dari KPU nanti akan dikembalikan lagi ke masyarakat untuk ditempel di tempat-tempat umum sebagai DPS dan masih ada peluang perbaikan sebelum jadi DPT,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Sekretaris Camat Ciawi, M. Sobar, menambahkan bahwa pihaknya meminta kepada siapapun, setiap stakeholders, untuk mengecek kembali daftar pemilih di wilayahnya.
“Kuatir masih ada yg belum terdata. agar masyarakat bisa menyalurkan hak pilihnya,” ucapnya.
“Termasuk diharapkan ke setiap Pemdes, selalu disampaikan dalam setiap rapat agar menindaklanjuti hasil kegiatan PPK.
Kami juga sudah mengundang PPS, PPK, dan lainnya terkait pendaftaran KTP elektronik.
Sebab saat ini masih ada pemilih pemula sebanyak 1.669 hasil pendataan Pantarlih yang belum punya KTP elektronik,” imbuhnya.(acep Mulyana/ash)***